Rabu, 15 Oktober 2014

TUGAS (Jelaskan ciri-ciri dan unsur-unsur dari organisasi! )



Ciri-Ciri dan Unsur-Unsur dari Organisasi

Menurut Berelson dan Steiner(1964:55) sebuah organisasi memiliki ciri-ciri sebagai berikut :

  1.  Formalitas, merupakan ciri organisasi sosial yang menunjuk kepada adanya perumusan tertulis daripada peratutan-peraturan, ketetapan-ketetapan, prosedur, kebijaksanaan, tujuan, strategi, dan seterusnya. 
  2.   Hierarkhi, merupakan ciri organisasi yang menunjuk pada adanya suatu pola kekuasaan dan wewenang yang berbentuk piramida, artinya ada orang-orang tertentu yang memiliki kedudukan dan kekuasaan serta wewenang yang lebih tinggi daripada anggota biasa pada organisasi tersebut.


Adapun ciri-ciri organisasi yaitu 
-  Mempunyai tujuan dan sasaran

- Mempunyai keterikatan format dan tata tertib yang harus ditaati 
      - Adanya kerja sana dari sekelompok orang
-         - Mempunyai koordinasi tugas dan wewnang

UNSUR-UNSUR ORGANISASI
Setiap bentuk organisasi akan mempunyai unsur-unsur tertentu antara lain sebagai berikut:
Man
MAN (orang-orang) atau sama saja dengan anggota-anggota dalam sebuah organisasi dimana fungsi dari MAN itu sendiri memiliki tingkatan mulai dari pemimpin tertinggi (MANAJER) sampai para pekerja (PEGAWAI).
Kerjasama
Kerjasama merupakan hal terpenting karena di dalam sebuah organisasi otomatis mempunyai tujuan yang ingin dicapai dan jika setiap anggota dari organisasi tersebut tidak mempunyai kerjasama(team work) maka tujuan tersebut tidak akan tercapai.

Tujuan Bersama
Tujuan merupakan arah atau sasaran. Tujuan menggambarkan tentang apa yang akan dicapai atau yang diharapkan.
Peralatan
Unsur yang keempat adalah peralatan yang terdiri dari semua sarana, berupa materi, mesin-mesin, uang, dan  modal.
Lingkungan
Lingkungan merupakan tempat/sarana berkumpulnya sebuah organisasi. Faktor lingkungan misalnya keadaan sosial, budaya, ekonomi, dan teknologi. kebijaksanaan, strategi, anggaran, dan peraturan-peraturan yang telah ditetapkan. Dan juga beberapa tujuan tertentu.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar